Hai semua, pada artikel ini Lambe Tekno akan berbagi tutorial bagaimana cara download video di Instagram tanpa aplikasi.
Nah jika kamu suka Instagram-an dan kebetulan menemukan suatu video yang menarik dan ingin menyimpannya ke galeri hpmu, maka artikel ini sangat tepat.
Tapi ada hal penting yang perlu kamu perhatikan, jangan menyalahgunakan video yang sudah kamu download tadi, misalnya mengupload ulang dan mengatasnamakan kalau itu video kamu.
Tentu jika si creator video aslinya tahu bisa saja kamu akan berhadapan dengan hukum. Untuk itu saran saya gunakan tutorial ini hanya untuk konsumsi pribadi saja, jangan disalahgunakan ya sob.
Oke, tidak usah berlama-lama langsung simak saja tutorialnya berikut ini…
Cara Download Video di Instagram Tanpa Aplikasi
Nah sebelumnya pastikan koneksi internetmu stabil ya, biar nanti tidak terjadi kendala saat proses mengunduh.
Oh ya, tambahan, tutorial ini hanya bisa untuk akun-akun yang tidak diprivate ya.
Oke jika sudah siap langsung simak berikut ini…
- Cari video yang ingin di download.
- Jika sudah ketemu, klik titik tiga disebelah kanan atas, untuk lebih jelasnya silahkan cek gambar dibawah. Nah kemudian klik “Copy Link” atau “Salin Tautan”.
- Nah selanjutnya kunjungi situs DreDown.com, silahkan klik disini.
- Kemudian setelah muncul tampilan seperti gambar dibawah, silahkan paste link Instagram tadi ke bagian form yang tersedia, lalu klik DreDown.
- Lalu akan muncul informasi singkat tentang video yang ingin kamu download, mulai dari akun pemilik video, thumbnail video, dan juga ukuran video. Lalu klik tombol yang sudah saya tandai dibawah.
- Proses download akan berlangsung secara otomatis, tunggu hingga proses selesai.
- Video sudah bisa kamu akses lewat galeri hp kamu.
Itu dia tutorial cara mendownload video di Instagram, semoga bermanfaat dan jika kamu punya pertanyaan atau ingin request artikel tertentu, jangan sungkan untuk komen dibawah ya, Insya Allah saya akan membuat artikel tersebut untuk kamu.
Terima kasih dan jangan lupa cek juga tutorial-tutorial lain hanya di Lambetekno.com, tempat kita membicarakan teknologi dengan santai namun mendetail.